Selamat Datang Di Blog KB Al-Muttaqin

Thursday, May 16, 2019

PUNCAK TEMA PEKERJAAN

Kegiatan puncak tema adalah kegiatan untuk memberikan kebermaknaan pembahasan tema, maka pada setiap akhir tema perlu dikokohkan dengan puncak tema. Kegiatan puncak tema bersifat menggembirakan, penguatan sikap, menambah pengetahuan dan keterampilan. 
 Di dalam tema Pekerjaan KB Al-Muttaqin mengambil puncak tema kunjungan ke kantor polisi dan kantor pos. 

A. Mengunjungi Kantor Polisi 
Dalam kegiatan puncak tema Pekerjaan ini, KB Al-Muttaqin mengadakan kunjungan ke Polsek Kaliwungu, Kec. Kaliwungu, Kab. Semarang, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memperkenalkan kepada peserta didik kepada petugas penegak hukum dalam hal ini polisi. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 23 April 2019.

Peserta didik terlihat antusias dan kompak
Kedatangan peserta didik KB Al-Muttaqin didampingi oleh pendidik disambut dengan meriah oleh jajaran Polsek Kaliwungu dengan mengenalkan lingkungan mengajak bermain serta memberikan pendidikan untuk selalu menaati peraturan hukum, diantaranya mengenalkan tata tertib lalu lintas, serta mengedukasi cara memakai helm yang benar.

Pak Polisi memberikan edukasi kepada peserta didik
Kemeriahan bertambah ketika peserta didik KB Al-Muttaqin diajak mengendarai mobil patroli berputar di halaman kantor polsek. Peserta didik terlihat sangat antusias.

Dalam rangka penegakan supremasi hukum perlu ditanamkan sejak usia dini, diantaranya dengan langkah mengadakan kunjungan edukatif ke kantor kepolisian. Sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat, sudah saatnya kepolisian menghilangkan image takut kepada polisi. Khususnya terhadap anak-anak, mereka perlu diberi pengenalan agar mereka memiliki rasa aman, dan merasa ada yang bisa melindungi mereka selain orang-orang terdekatnya. Selama ini, anak-anak sering ditakut-takuti dengan menggunakan sosok polisi, hal itu tidak baik karena akan menimbulkan salah persepsi anak mengenai sosok polisi. 
Berfoto bersama di halaman kantor Polsek Kaliwungu


B. Mengunjungi Kantor Pos 
Tujuan dari kunjungan ke kantor pos adalah untuk mengenalkan kepada anak, instansi-instansi yang memberikan pelayanan pada masyarakat dan peserta didik memiliki pengalaman bagaimana tata cara berkirim surat, menabung di kantor pos, mengirim uang, membayar listrik, mengirim barang atau paket, serta pelayanan lainnya.

Peserta didik diajari cara berkirim surat



Peserta didik diajari cara mengirimkan surat, menempelkan prangko, dan menyerahkan pada petugas untuk dimasukkan ke data. Kunjungan di kantor pos selesai, tidak lupa berterima kasih atas pengetahuan yang diberikan, berpamitan, dan menyanyikan lagu :
♫ Aku Tukang Pos rajin sekali .. ♫ Surat kubawa naik sepeda ..


PUNCAK TEMA PEKERJAAN

Kegiatan puncak tema adalah kegiatan untuk memberikan kebermaknaan pembahasan tema, maka pada setiap akhir tema perlu dikokohkan dengan punc...